Penilaian ASN Teladan Bolmong Masuk Tahap Akhir

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr +

BOLMONG – Seleksi Aparatur Sipil Negara (ASN) tingkat kabupaten Bolaang Mongondow tahun2018 memasuki tahap akhir.

Setelah sebelumnya telah dilakukan tes tertulis dan tes lisan, panitia seleksi akan memberikan penilaian berdasarkan ketentuan yang ada dan dari hasil tes masing-masing peserta.

“Selasa (20/3/2018), panitia akan meeting hasil akhir dari penilaian untuk penentuan juara,” kata Sekretaris Daerah Bolmong Tahlis Gallang selaku ketua panitia seleksi, Senin (19/3/2018) kemarin.

Tahlis yang juga sebagai salah satu penilai menjelaskan, selain metode tes tertulis dan tes lisan, aspek penilaian juga meliputi sikap, pengetahuan dan ketrampilan serta administrasi.

“Kita menilai kesanggupan PNS dalam mentaati peraturan yang ada termasuk kesopanan dan etika terhadap atasan, sesama PNS dan terhadap panitia,” ujarnya.

Baca Juga : Pemkab Bolmong Seleksi 40 Utusan OPD Ikut ASN Teladan

“Pengetahuan dan ketrampilan dalam melaksanakan Tupoksi dan pengetahuan umum serta riwayat pekerjaannya termasuk riwayat diklat dan administrasi,” ujarnya lagi.

Seleksi ASN tingkat kabupaten diikuti oleh perwakilan PNS dari Organisasi Perangkat Daerah lingkup Pemkab Bolmong dibuka pada Rabu (7/3/2018) oleh Sekda Bolmong.

Pesertanya terdiri dari pejabat administrasi, pejabat pengawas, pelaksana golongan III dan golongan II.

Jurnalis : Mathox Kadullah

Bagikan berita ini:

Comments are closed.

instink.net