Satu Nelayan Bolmong Terima Klaim Asuransi Senilai Rp160 Juta

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr +

Instink.net, BOLMONG – Rasa haru menyelimuti wajah Marta Lumika istri dari almarhum Kirenius Bawelle, nelayan asal Desa Bolangat, Kecamatan Sangtombolang, Kabupaten Bolaang Mongondow, Sulawesi Utara.

Kirenius yang meninggal akibat sakit, menerima klaim asuransi senilai Rp160 juta dari PT Jasindo.

Bupati Bolmong Yasti Soepredjo Mokoagow memberikan langsung santunan kepada ahli waris Marta Lumika yang merupakan isteri almarhum, usai pelaksanaan upacara peringatan hari sumpah pemuda ke 90 di kantor Bupati Bolmong, Senin (29/10/2018).

Kepala Bidang Pemberdayaan Nelayan Kecil, Dinas Perikanan Bolmong, Supriadi Agantu menjelaskan bahwa almarhum menerima klaim berkat keikutsertaannya pada asuransi nelayan.

“Setiap nelayan pemegang kartu nelayan yang meninggal akan mendapat santunan dari pihak asuransi. Besarannya tergantung dari sebab yang ditimbulkan,” kata Supriadi usai penyerahan santunan.

Baca : Pemerintah Targetkan 1000 Polis Asuransi Nelayan Bolmong di Tahun 2018

Menurut Supriadi, jumlah yang diterima Kirenius karena yang bersangkutan meninggal biasa, ini berbeda jika nelayan meninggal karena kecelakaan saat sedang menjalankan profesinya.

“Jika meninggal akibat kecelakaan jumlahnya lebih besar. Jika umurnya dibawah 45 tahun mencapai 200 juta rupiah. Ada tiga kategori terkait klaim asuransi,” ujarnya.   

Ia menambahkan, kartu nelayan merupakan program pemerintah pusat yang diberikan secara gratis kepada nelayan dengan masa berlaku selama setahun.

“Setelah setahun, nelayan bisa melanjutkannya secara mandiri dengan setoran mulai dari 50 ribu rupiah sampai dengan 175 ribu rupiah,” katanya.

Saat ini kata Supriadi, pihak Dinas Perikanan Bolmong telah melakukan sosialisasi terkait asuransi nelayan termasuk asuransi mandiri.

“Target kami ada lima kecamatan di pesisir pantai di Bolmong. Saat ini sudah tiga kecamatan yaitu kecamatan Sangtombolang, Poigar dan Bolaang. Besok di kecamatan Bolaang Timur dan lusa di kecamatan Lolak,” pungkasnya.        

Jurnalis : Mathox Kadullah

Bagikan berita ini:

Comments are closed.

instink.net