Jelang Pilkades Serentak, Ini Pesan Bupati

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr +

BOLMONG – Kabupaten Bolaang Mongondow, Sulawesi Utara, akan melaksanakan pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak pada Kamis (14/10/2019) mendatang. Untuk menyukseskan kegiatan ini, Pemkab Bolmong menyelenggarakan Deklarasi Damai dan Apel Siaga Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) di kantor bupati Bolmong, Senin (4/10/2019).

Pada Deklarasi Damai dan Apel yang diikuti oleh seluruh calon kepala desa (Cakades) dan anggota Linmas itu, Bupati Bolmong Dra Yasti Soepredjo Mokoagow menyampaikan pesan dalam rangka suksesnya penyelenggaraan Pilkades serentak.

“Pilkades merupakan ajang demokrasi bukan untuk membentuk ego masing-masing calon. Cakades juga wajib mengajak masyarakat menghindari hal pemicu konflik,” pesan Yasti dalam sambutannya. Ia juga meminta masing-masing Cakades  agar bertanggung jawab terhadap pendukungnya dan mengajak untuk menciptakan Pilkades berkualitas, aman dan damai.

Baca : Deklarasi Damai Pilkades Bolmong

Kepada Satlinmas selaku pelaksana pengamanan di desa, Yasti berpesan agar saling membantu sesama anggota Linmas. Dalam pelaksanaan pengamanan, Satlinmas akan dibantu oleh anggota TNI dan Polri.

“Kepada anggota TNI dan Polri, saya minta untuk mem-back up anggota linmas yang akan melaksanakan tugas pengamanan, sehingga pelaksanaan pilsang di 105 desa dapat terlaksana dengan aman, tertib, lancar dan tetap dalam keadaan kondusif,” pintanya.

Deklarasi Damai dan Apel Siaga juga diisi dengan penandatanganan bersama pernyataan kesiapan menerima hasil Pilkades oleh para Cakades. Bupati meminta agar Cakades tetap komitmen dengan poin-poin yang telah disepakati.

Hadir pada kesempatan ini, Forkopimda Bolmong, pejabat Pemkab Bolmong dan jajaran, pejabat TNI dan Polri, Forkopimca, Kades dan calon Kades, serta anggota Linmas se-Bolmong.

Diketahui, ada 105 di Bolmong akan menggelar Pilkades serentak yang berlangsung 14 November 2019 mendatang. Dari 105 desa, ada 363 Cakades yang akan bertarung.

Penulis: Rahmat Putra Kadullah

Bagikan berita ini:

Comments are closed.

instink.net