Instink.net, BOLMONG – Dinas Pariwisata (Dispar) Kabupaten Bolaang Mongondow berkerjasama Balai Taman Nasional Bogani Nani Wartabone (TNBNW), ikut berpartisipasi pada Festival Taman Nasional dan Taman Wisata yang diselenggarakan di pelataran Candi Prambanan, Provinsi Yogyakarta, 6-8 Juli 2018.
Menurut Kepala Dispar Bolmong, Ulfa Paputungan, Bolmong menampilkan berbagai kesenian, kuliner dan wisata daerah.
“Yang kita tampilkan ada tarian, demo memasak kuliner khas mongondow, hasil kerajinan UKM serta destinasi wisata di Bolmong,” ujar Ulfa.
“Partisipasi ini sebagai upaya lebih memperkenalkan destinasi wisata di daerah,” ujarnya lagi.
Baca : Pesona Pulau Tiga Jadi Ikon Wisata Bolmong
Lebih jelas koordinator tim Bolmong, Lili Bagong mengatakan, keikutsertaan Bolmong di ajang ini turut melibatkan masyarakat.
“Sanggar seni “Monibi”yang ada di desa mengkang dipercayakan untuk menampilkan tari Kalibombang dan tari Bogani,” kata Lili.

Lili Bagong saat memperkenalkan kuliner khas Bolmong kepada wisatawan asing. Foto : Lili Bagong.
Lili yang juga berprofesi sebagai pemandu wisata di Bolmong menambahkan, selain kesenian, masakan tradisional yang disajikan, juga dimasak oleh masyarakat Mengkang. Bahkan bahan masakan dibawa langsung dari daerah.
“Ada beberapa jenis buah dari daerah berbeda rasa dengan yang ada di Yogyakarta. Contohnya labu,” katanya.
Diketahui, Festival Taman Nasional dan Taman Wisata ini digelar atas kerja sama Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI dan PT Kiad Media Kreatif.
Jurnalis : Mathox Kadullah