BOLMONG – Sejak hari Senin (4/3/2019) hingga Rabu (6/3/2019) malam proses evakuasi korban bencana longsor Bakan, tim SAR gabungan telah berhasil mengevakuasi 18 kantong jenazah. 11 jenazah telah berhasil diidentifikasi oleh tim Disaster Victim Identification (DVI) Polda Sulut. 5 kantong jenazah berupa 4 potongan tubuh dan 1 Utuh, tidak teridentifikasi dan dimakamkan di pekuburan massal yang disediakan Pemkab Bolmong di Desa Mopait, Kecamatan Lolayan.
Dari 11 jenazah yang berhasil diidentifikasi, 9 jenazah berasal dari Kecamatan Lolayan. Sementara 2 jenazah lainnya berasal dari Kecamatan Bilalang, Bolaang Mongondow, dan Kecamatan Bintauna, Kabupaten Bolaang Mongondow Utara.
Baca : (Foto) Keluarga dan Warga Menunggu Evakuasi Korban Longsor Bakan
Masih ada 2 kantong jenazah yang berada di Postmortem DVI, RSUD Kotamobagu, belum diidentifikasi. Menurut tim DVI, proses identifikasi 2 kantong jenazah akan dilanjutkan Kamis (7/3/2019) pagi.
Berikut kronologis identifikasi jenazah berdasarkan rilis dari tim DVI.
Senin, 4 Maret 2019 Pukul 21.35 Wita.
1.Juslan Rantelinu (36 Thn) alamat Desa Tanoyan Selatan, Kecamatan Lolayan, Bolaang Mongondow.
Selasa, 5 Maret 2019 Pukul 15.00 – 15.10 Wita.
- Novri Sumaila (27 Thn) alamat Desa Padang Barat, Kecamatan Bintauna, Bolmong Utara
- Herlan Okong (21 Thn) alamat Desa Mopusi, Kecamatan Lolayan.
- Hajini Mokodompit (42 ) Desa Tanoyan Selatan, Kecamatan Lolayan.
- Renti Nanasi, Desa Tudu Aog, Kecamatan Bilalang, Bolmong
- Ilham Gonibala, Desa Tanoyan Selatan, Kecamatan Lolayan _Bolmong
Rabu, 6 Maret 2019 Pukul 23.00 Wita.
- Eldi Mokodompit (30 Thn) Desa Mopusi, Kecamatan Lolayan, Bolmong.
- Heldi Manggo (31 Thn) Desa Tanoyan Selatan, Kecamatan Lolayan,Bolmong.
- Arman Andup (46) Desa Mopusi, Kecamatan Lolayan, Bolmong
- Erwin Sinalaan (34) Desa Mopusi Kec. Lolayan – Bolmong
- Alfiandi Tulong (22) Desa Tanoyan Selatan Kec. Lolayan -Bolmong
Editor : Rahmat Putra Kadullah