Silaturahim Bupati dengan Pemuka Agama Islam se-Bolmong

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr +

BOLMONG – Bupati Bolaang Mongondow (Bolmong) Yasti Soepredjo Mokoagow silaturahim dengan imam dan pegawai Syari se-Bolmong. Pertemuan bupati dan pemuka agama berlangsung di lokasi pembangunan Pesantren Ayastiyyah di Desa Bungko, Kecamatan Kotamobagu Selatan, , Sabtu (5/12/2020).

Kegiatan seperti ini sejatinya sering dilakukan Yasti saat bulan ramadan atau saat jajaran Pemkab Bolmong melakukan safari ramadan tarwih keliling.

“Namun karena situasi pandemi COVID-19, safari ramadan urung dilakukan sehingga baru saat ini saya bisa bertatap muka dengan imam dan pegawai syari,” ucap Yasti pada sambutannnya.


Ia bahkan berani melakukan tatap muka langsung dengan banyak orang karena Bolmong masih dinyatakan zona hijau COVID-19. Meski begitu, kata Yasti, protokol kesehatan tetap berjalan sebagaimana mestinya.

Silaturahim dengan pemuka agama merupakan acara tahunan Pemkab Bolmong yang digagas Yasti dan Wakil Bupati Bolmong, Ronny Yanny Tuuk sejak mereka memimpin Bolmong tiga tahun lalu. Di acara yang sama, seperti biasa, Pemkab memberikan insentif kepada para pemuka agama. Penyerahan insentif merupakan bentuk tanggung jawab dari Pemkab Bolmong untuk para Imam dan Pegawai Syari.

“Pekerjaan imam dan pegawai syari adalah pekerjaan sosial dan mulia sehingga wajib hukumnya bagi pemerintah untuk memberikan insentif,” ujar Yasti sembari menjelaskan insentif yang diberikan bukanlah bayaran atau imbalan, namun bagian dari usaha umaroh (pemimpin) untuk melindungi orang yang berilmu agama sekaligus tanggung jawab sebagai pemimpin negeri atau seorang kepala daerah.

“Karena pembangunan suatu daerah tidak hanya difokuskan pada pembangunan fisik saja, namun yang tak kalah pentingnya adalah pembangunan mental lahiriah melalui agama,” lanjut Yasti menutup sambutan.

Turut hadir pada acara silaturahim Sekretaris Daerah Bolmong Tahlis Gallang, para asisten dan pimpinan OPD, pengelola Pondok Pesantren Darrul Quran Ayastiyyah.

Advertorial

Bagikan berita ini:

Comments are closed.

instink.net