Komitmen Bolsel Bebaskan Daerah dari Sampah Plastik

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr +

BOLSEL – Bupati Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), Iskandar Kamaru SPt akan menindaklanjuti komitmen pemerintah pusat bersama daerah untuk pencanangan daerah bebas sampah plastik. Ini bertujuan agar Bolmong Selatan terhindar dari polusi sampah yang sulit teruai ini.

Kamis (21/2/2019), Bupati Iskandar Kamaru SPt menghadiri acara Rapat Kerja Nasional Indonesia Bersih di rangkaikan dengan Launching Gerakan Indonesia Bersih. Acara ini dirangkaikan juga dengan Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) yang digagas oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI.

Rapat kerja nasional yang dihadiri oleh seluruh kepala daerah tingkat gubernur dan bupati/walikota di Indonesia dilaksanakan di Gedung Manggala Wanabakti. Hadir pula Menteri Koordinator Kemaritiman, Menteri Dalam Negeri, Menteri PUPR, Menteri LHK dan Perwakilan Menteri Kabinet Indonesia Kerja sebagai Pemateri.

Bupati Iskandar Kamaru dalam kesempatan tersebut sangat mendukung dan menyambut baik mengenai Gerakan Indonesia Bersih. Menurutnya, beberapa hari lalu, pemerintah Bolmong Selatan telah menindaklanjuti dengan melaksanakan Deklarasi Pengurangan Sampah Plastik dengan melibatkan seluruh unsur dan lapisan masyarakat.

“Bolsel sudah mulai melaksanakan kampanye Bebas Sampah Plastik. Hal ini tentu tidak mudah, karena masyarakat sudah terbiasa dengan penggunaan berbahas plastik untuk kebutuhan sehari-hari. Namun kapan lagi kalau bukan sejak ini kampanye Bebas Sampah Plastik kita canangkan untuk diikuti oleh masyarakat,” ujar bupati.

Bagikan berita ini:

Comments are closed.

instink.net