Masyarakat Diminta Jaga Fasilitas Wisata di Bolmong

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr +

BOLMONG – Meningkatnya sektor pariwisata belakangan ini, Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Bolaang Mongondow, Ulfa Paputungan, mengingatkan masyarakat di sekitar daerah pariwisata untuk menyediakan fasilitas penunjang.

“Fasilitas penunjang bisa berupa menyediakan tempat-tempat yang menjual makanan, dan souvenir,” ujar Ulfa saat ditemui di ruang kerjanya, Kamis (11/04/2019).

Menurut dia, masyarakat di sekitar daerah pariwisata harus bisa memanfaatkan peluang usaha dengan banyaknya wisatawan yang datang.

“Ini merupakan peluang untuk meningkatkan perekonomian masyarakat. Karena salah satu tujuan dari gencarnya pemerintah mempromosikan pariwisata adalah peningkatan  kesejahteraan ekonomi masyarakat sekitar,” ucap Ulfa.

Lebih lanjut kata Ulfa, pihaknya terus melakukan sosialisasi tentang tentang pentingnya menjaga aset pariwisata dengan tidak merusaknya.

“Harus dijaga tentunya. Karena kalau kotor atau rusak kan wisatawan akan enggan untuk datang lagi,” ujarnya.

Bagikan berita ini:

Comments are closed.

instink.net